Labor Blog - PT Toyota Astra Motor (TAM) resmi meluncurkan Toyota Gazoo Racing Supra di GIIAS 2019, dan mengumumkan harga jual mobil sport legendaris ini sekitar Rp 2 miliar.
Toyota GR Supra
PT Toyota Astra Motor (TAM) resmi meluncurkan Toyota Gazoo Racing Supra di GIIAS 2019, dan mengumumkan harga jual mobil sport legendaris ini sekitar Rp 2 miliar, harga standar ini belum termasuk BBN (Bea Balik Nama).

Henry Tanoto, Vice President PT Toyota Astra Motor (TAM), mengatakan: "Untuk harga Supra sendiri kurang dari Rp 2 miliar. Ini rata-rata saja, jadi belum masuk bea balik nama (BBN)”, di sela-sela peluncuran perdana di ICE, BSD, Tangerang Selatan, Kamis 18 Juli.

Henry menambahkan, harga mobil tersebut belum ditetapkan oleh Toyota Global. "Kalau sudah resmi, kita akan umumkan segera."

Henri mengatakan, sebagai bentuk komitmen Toyota kepada konsumen dalam memenuhi kebutuhan dan kepuasan, dengan menghadirkan GR Supra. Pasalnya, sedan Jepang tersebut merupakan bentuk penghormatan Toyota kepada pelanggan yang menginginkan mobil dengan nuansa mobil balap.

Henry melanjutkan, mobil sport ini sudah bisa didistribusikan ke seluruh dealer Toyota di Indonesia. “Kalau mau pesan bisa hubungi agen kami di seluruh Indonesia,” lanjutnya.

Toyota GR Supra dikenal sebagai produk dunia yang dikirim langsung dari Austria. Dibekali dengan mesin 3.000cc 6 silinder yang mampu menghasilkan kapasitas maksimal 335 tenaga kuda. Akselerasi dari 0-60 mph cuma memerlukan waktu 4,1 detik.
Pages:

Komentar

Note: Laborblog.my.id sangat menghargai pendapat anda. Bijaksana & etis lah dalam menyampaikan opini. Pendapat sepenuhnya tanggung jawab anda sesuai UU ITE.

Previous Post Next Post

CLOSE X